Reza Arap ‘Serang’ Jess No Limit sebagai Duta Piala Presiden Esports 2019

Piala Presiden Esports 2019 sebagai turnamen esports resmi dari Pemerintah Republik Indonesia bersama IESPL mulai bergulir pada 28 januari 2019. Untuk mewakili semangat kompetisi, Pemerintah dan IESPL menunjuk Justin "Jess No Limit" dari EVOS dan Maman "Maungzy" dari Alter Ego sebagai Duta Piala Presiden Esports 2019

Keduanya secara resmi ditunjuk untuk mewakili cita-cita para pemain esports, khususnya Mobile Legends, di seluruh penjuru Indonesia. Alasan penunjukannya pun mungkin sudah lo ketahui. Jess No Limit selama ini dikenal sebagai pemain Mobile Legends paling beken seantero tanah air. Sementara itu, Maungzy perlahan menembus jajaran pemain bintang lewat permainan apiknya bersama Alter Ego.

Di antara banyak pemerhati esports setuju dengan pemilihan kedua pemain Mobile Legends tersebut sebagai duta, ada juga yang kontra. Penyanggahan yang cukup vokal datang dari influencer beken Indonesia, Reza "Arap" Oktovian. Lewat akun Twitter-nya (@ybrap), pemilik tim WAW Esports secara implisit 'menyerang' Jess No Limit sebagai Duta Piala Presiden Esports 2019.

as the ambassador what did he do for gaming community before the esports scene blowing up?
is Piala Presiden Esports only have one single game for the tournament?
why mobile games?
why mobile legends?
what trophy that they're fighting for?

https://t.co/eqyViEVCGQ

— BAE (@ybrap) January 29, 2019

Dalam cuitan di akun twitter pribadinya, dia mempertanyakan apa saja yang dicapai Jess No Limit hingga bisa ditunjuk sebagai Duta Piala Presiden Esports 2019. Dia juga bingung kenapa hanya game mobile, khususnya Mobile Legends saja yang dipertandingkan. Hal ini cukup jelas menunjukkan secara satire Arap enggak setuju dengan semua hal yang dipertanyakannya di atas.

Cuitan di akun twitter miliknya cukup viral dan mendapatkan banyak sekali tanggapan. Ada yang setuju, ada juga yang kontra. Mereka yang setuju berpendapat bahwa masih banyak pemain esports lain yang telah berkontribusi lebih untuk Indonesia ketimbang Jess No Limit.

halo ? IYD , Koala , Xepher ,Xcurate , BnTeT , apa lo ? ini lg lu pasti pada kgk tau grimocel ? neXo40 ? ML mulu dah yang go inter banyak sodaraku ngapa ML mulu dah

— Mantan Mahasiswa |-/ (@rezaxahmad) January 29, 2019

Sementara itu, mereka yang enggak setuju menganggap Arap 'cemburu' dengan popularitas Jess No Limit dan Mobile Legends yang sedang meroket saat ini. Ada juga warganet yang berkomentar dengan menjawab hal-hal di atas. Contohnya seperti warganet di bawah ini.

Kenapa Piala Presiden cuma ada Sepak bola? Basket gada, badminton gada? Sebab Sepakbola adalah cabang olahraga dengan minat terbanyak di Indonesia. Dan kenapa Piala Presiden esports gamenya ML? Same answer.

— Rizky Perdiyani (@ikipediaa) January 29, 2019

Sayangnya, komentar terbatas di warganet saja. Sampai berita ini diturunkan, belum ada komentar dari kedua belah pihak untuk memberikan pendapatnya.

Bagaimana menurut lo soal cuitan Arap? Apakah lo termasuk pihak yang pro, atau justru kontra dan mendukung Jess No Limit? Tungguin terus kabar terbaru dari Piala Presiden Esports 2019 hanya di KINCIR!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.