Perjalanan karier pemain sepak bola memang terkadang tidak bisa ditebak. Terkadang pemain berpindah ke klub lain demi mengembangkan kariernya, namun berujung kembali ke klub lama yang dahulu ditinggalkan.
Kisah pemain yang “CLBK” dengan mantan klubnya bukan peristiwa asing yang terjadi di industri si kulit bundar. Mau tahu pemain sepak bola yang kembali ke mantan klubnya? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini!
5 Pemain sepak bola yang CLBK ke mantan klub
Cristiano Ronaldo
Salah satu pemain terbaik dunia, Cristiano Ronaldo ternyata juga pernah kembali ke mantan klubnya. Nama pemain asal Portugal ini melambung saat membela Manchester United di bawah asuhan Sir Alex Ferguson. Setelah kurang lebih 6 tahun bermain buat the red devils, ia akhirnya hengkang dari klub tersebut.
Setelah berkelana di Real Madrid dan Juventus, pemain berjuluk CR7 ini kembali ke Old Trafford pada musim 2021/2023. Kepulangannya disambut baik oleh publik Manchester, sebelum pada akhirnya bertikai dengan Erik ten Haag dan hengkang ke Al-Nassr pada awal 2023.
Zlatan Ibrahimovic
Salah satu legenda sepak bola asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic sudah pernah memperkuat berbagai tim besar di Eropa. Salah satunya adalah AC Milan yang ia perkuat pada musim 2010/10 hingga 2011/12 sebelum hengkang ke PSG.
Sempat mencoba peruntungan ke Amerika Serikat bersama LA Galaxy, pemain yang akrab dengan panggilan Ibra ini kembali ke AC Milan pada musim dingin 2020. Bersama tim yang bermarkas di San Siro inilah ia akhirnya mengakhiri kariernya pada musim 2022/23, dan mempersembahkan gelar Serie A buat I Rossonerri satu musim sebelum gantung sepatu.
Alexandre Lacazette
Olympique Lyon terkenal memiliki akademi sepak bola yang kerap melahirkan pemain sepak bola berbakat asal Prancis. Alexandre Lacazette adalah salah satu hasil didikan akademi tersebut yang juga menjadi andalan tim utama Lyon dengan torehan 100 gol di Ligue 1 buat tim tersebut.
Ia kemudian hengkang ke Arsenal usai menasbihkan diri sebagai salah satu striker terbaik di Liga Prancis pada era modern. Pemain sepak bola kelahiran 28 Mei 1991 ini kemudian kembali ke Lyon usai membela the gunners selama 5 musim. Periode keduanya bersama Lyon ini juga berjalan apik buat sang pemain. Ia berhasil mengangkat Lyon dari keterpurukan lewat kontribusi 27 dan 19 gol di Liga Prancis ia cetak selama dua musim terakhir.
Carlos Tevez
Seperti kebanyakan pemain asal Amerika Latin lainnya, Carlos Tevez berkelana ke Eropa sejak usianya masih belia. Sebelum hengkang ke benua biru, Carlos Tevez merupakan pemain andalan Boca Juniors yang juga menjadi tempatnya menimba ilmu mengolah si kulit bundar.
Setelah puas berkelana ke Eropa, Carlos Tevez kembali ke kampung halamannya pada tahun 2015. Sempat diselingi satu tahun di Tiongkok, Tevez mengakhiri karier sepak bolanya bersama Boca Juniors pada 2022. Pemain sepak bola yang berposisi sebagai striker ini secara keseluruhan mencetak 62 gol di Liga Argentina dan mempersembahkan 4 gelar Liga Argentina selama periode kedua dan ketiganya.
Fernando Torres
Pemain berjuluk el nino, Fernando Torres menjadi salah satu produk akademi Atletico Madrid terbaik di era modern. Ia menyumbang 82 gol buat Atletico Madrid dalam kurun waktu 7 musim sebelum mencoba peruntungan di Inggris dengan bergabung bersama Liverpool.
Pemain sepak bola asal Spanyol ini kembali ke Atletico Madrid pada musim 2014/15 hingga tiga musim ke depan. Periode kedua el nino bersama Atletico Madrid berakhir manis, lewat titel Europa League 2017/18 yang ia persembahkan sebelum mengakhiri karier di Jepang bersama Sagan Tosu.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar olahraga, rekomendasi game dan esports ya!