Akhir pekan ini kompetisi sepak bola Inggris akan dimulai yang ditandai dengan berlangsungnya Community Shield 2024. Salah satu turnamen tertua di Inggris ini mempertemukan jawara Liga Inggris dengan juara Piala FA.
Derbi Manchester akan terjadi di laga tersebut yang mempertemukan Manchester City dan Manchester United yang masing-masing memenangi Liga Inggris dan Piala FA. Sebelum menyaksikan pertandingan Manchester City melawan Manchester United, mau tahu beberapa fakta unik Community Shield? Yuk, simak artikel KINCIR ini!
Fakta unik Community Shield
Pertama kali digelar pada 1908
Turnamen Community Shield sendiri pertama kali terjadi pada 1908 dengan nama Charity Shield. Awalnya turnamen ini berbentuk pertandingan tim profesional melawan tim amatir yang saat itu sudah menjadi tradisi dengan nama Sheriff of London Charity Shield.
Perubahan format juga kerap kali terjadi sepanjang sejarah kompetisi ini. Misalnya saja pada edisi 1908 mempertemukan jawara Nothern League melawan Southern League. Format kompetisi yang mempertemukan juara Liga Inggris dengan Piala FA sendiri pertama kali berlangsung pada 1921.
Penggunaan nama Community Shield sendiri pertama kali dilakukan pada musim 2001/02. Hal tersebut terjadi karena FA gagal gagal menentukan uang penjualan tiket yang harus dibayarkan sebagai charity sehingga pemilihan yayasannya harus tertunda.
Pernah ada dua tim yang menjadi juara bersamaan
Salah satu kejadian unik yang pernah terjadi di Community Shield adalah gelaran turnamen ini pernah memiliki dua pemenang bersamaan. Hal tersebut terjadi kala pertandingan berakhir imbang dan regulasi tentang perpanjangan waktu dan adu penalti belum diperkenalkan.
Tercatat terdapa 11 kali pertandingan berakhir imbang dan dua tim diputuskan menjadi juara. Alhasil regulasi adu penalti diperkenalkan pada 1993 buat mengantisipasi jika pertandingan berakhir imbang sehingga ada satu tim yang keluar sebagai pemenang.
Manchester United menjadi tim dengan jumlah gelar juara terbanyak
Sejak berlangsung pada 1908, turnamen ini tentunya sudah menjalani ratusan pertandingan. Namun ada satu tim yang cukup dominan di kompetisi dengan meraih gelar juara terbanyak.
Manchester United menjadi tim dengan gelar juara Community Shield terbanyak dengan 21 gelar juara. Tim setan merah meraih gelar perdananya pada 1908 yang bertepatan dengan pertama kali turnamen ini digelar. Menarik buat kita tunggu apakah Manchester United mampu menambah titelnya di pertandingan yang berlangsung pada akhir pekan nanti.
Sering dianggap sebagai pertandingan “glorified friendly”
Meskipun menjadi salah satu turnamen tertua di Inggris, namun dalam beberapa tahun terakhir kompetisi ini kerap dipandang sebelah mata oleh beberapa orang. Beberapa jurnalis ternama di ranah Inggris menyebut jika Community Shield tidak lebih dari pertandingan persahabatan yang diglorifikasi.
Sir Alex Ferguson selaku pelatih legendaris Manchester United pernah secara terang-terangan jika ia menggunakan Community Shield 2008 buat mengukur kebugaran pemainnya. Pelatih asal Skotlandia tersebut mengatakan, “Community Shield adalah pertandingan prestisius, namun saya pernah menurunkan pemain yang kurang fit di sana. Ini bukanlah turnamen dengan mentalitas do or die buat kami, namun kami menggunakannya sebagai barometer buat mengukur kebugaran pemain.
Pernyataan kontroversial sang pelatih legendaris tersebut memang memicu perdebatan. Namun saat ini masih banyak pelatih yang menganggap jika turnamen ini masih dianggap prestisius. Mikel Arteta selaku pelatih Arsenal mengatakan, “Kami sangat bangga bisa bermain di Community Shield 2023 di stadion Wembley. Community Shield adalah sebuah trofi. Ketika ada trofi dipertaruhkan, tentu saja kami ingin memenanginya.”
Memilliki tujuan yang mulia
Sejak pertama kali digelar pada 1908, turnamen ini memiliki tujuan mulia. Salah satu tujuannya adalah menggalang dana buat yayasan yang membutuhkan. Makanya FA selaku penyelenggara turnamen sama sekali tidak mengambil keuntungan dari gelaran tahunan ini.
Seluruh keuntungan yang didapat dari turnamen ini akan dibagikan ke beberapa charity maupun yayasan yang sudah menjadi partner FA. Sementara itu penjualan tiket dan matchday programme akan dibagikan ke 124 tim yang berkompetisi di Piala FA.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar olahraga, rekomendasi game dan esports ya!