Turnamen Internasional Mobile Legends: Bang Bang, MSC 2024 sudah memasuki babak playoffs. Di sini, terdapat delapan tim yang akan dipertandingkan dan saling berebut untuk menjadi juara.
Namun, dari delapan tim ini, nama EVOS Glory dan Fnatic ONIC sebagai perwakilan dari Indonesia tidak ada di dalam urutan. Bahkan, tim landak yang digadang-gadang bakal tampil gacor pun harus kandas sejak babak group stage di tangan See You Soon dan Selangor Red Giants.
(MSC 2024) Udil: “Tenang, masih ada saya perwakilan dari Indonesia”
Dengan tumbangnya dua tim Indonesia di babak regular season, para pendukung dari tanah air pun dibuat terkejut. Bukan hanya fans saja, para pro player yang ikut berlaga dalam MSC 2024 juga tidak menduga atas hasil tersebut.
Salah satu pro player yang cukup terkejut atas hasil tersebut ada Udil dari tim HomeBois. Sebagai pemain dari Indonesia yang sedang berjuang bersama HomeBois, dirinya pun memberi tanggapan terkait kegagalan dua tim ini.
Melihat dari postingan Instagram MLBB Esports, dirinya mengungkapkan kalau aneh rasanya jika melihat tim dari Indonesia harus pulang lebih awal. Namun, ia menegaskan kalau masih ada nama Udil sebagai perwakilan dari Indonesia yang masih berjuang dalam turnamen tersebut.
“Memang cukup aneh guys ketika kita melihat tim Indonesia pulang duluan, karena mereka adalah tim terkuat di skena esports MLBB. Cuma tenang dulu guys, masih ada saya sebagai perwakilan Indonesia dan semoga saja saya bisa membanggakan nama merah putih di kancah Internasional,” ucap Udil lewat postingan Instagram MLBB Esports.
Harus diakui, perjuangan The Last Kage memang patut diapresiasi. Mengawali dari babak wild card tentu bukan hal yang mudah. Dengan perjalanan panjang sampai ke babak playoffs, berharap Udil dan HomeBois bisa memberikan yang terbaik di MSC 2024.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!