Zaya Resmi Pisah dengan RRQ Hoshi Setelah Dua Musim Bersama

Zaya Resmi Pisah dengan RRQ Hoshi Ikuti Jejak

Kabar mengejutkan kembali datang dari tim raksasa Mobile Legends: Bang Bang, RRQ Hoshi. Lagi dan lagi, setelah kepergian Vren dan Brusko, kini Zaya jadi orang ketiga yang harus berpisah setelah dua musim membela sang raja.

Pengumuman soal kepergiannya bisa dilihat langsung melalui akun Instram milik RRQ Hoshi dan Zaya. Melihat dari postingan yang diunggah oleh Zaya, dirinya mengungkapkan rasa terima kasih untuk tim dan Pak AP.

“Terima kasih atas semuanya pak , sampai bertemu Kembali lain waktu. Saya belajar banyak hal dari anda,” kata Zaya.

Zaya resmi pisah dengan RRQ Hoshi setelah dua musim bersama

Dengan sang raja, Zaya memang masih belum bisa membawa sang raja bersinar sesuai ekspetasi dari para fans. Akan tetapi, dirinya masih terbilang sukses dengan membawa RRQ Hoshi hadir dalam beberapa kompetitif besar seperti Games of The Future yang berlangsung awal tahun 2024 kemarin.

Mantan Pelatih RRQ Hoshi, Zaya. via RRQ

Bukan hanya itu, ia juga berhasil membawa sang raja lolos dari babak Regular Season di MPL Season 13 kemarin. Meski pada akhirnya pulang lebih awal di babak Playoffs, setidaknya Zaya tidak membuat sang raja enggak lolos Regular Season untuk pertama kalinya.

Di luar kepergian Zaya dan Vren, maka pertanda akan ada sosok pelatih dan analyst baru yang akan segera didatangkan oleh Pak AP untuk membela sang raja di MPL Season 14 mendatang. Namun, sampai saat ini belum ada rumor yang beredar perihal pengganti dari sisi coaching staff.

Akan tetapi, tujuan yang dikatakan oleh Pak AP selaku CEO dari tim RRQ benar adanya. Perombakan roster secara besar-besaran perlahan mulai nampak sejak pulangnya tiga pemain asing dari tim RRQ Hoshi.

Pak AP memang terlihat gencar untuk membangun kerajaan yang kuat seperti pada MPL season 9 lalu. Dengan keluarnya tiga pemain ini, berharap sang raja bisa mendapatkan player baru diharapkan.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.