Call of Duty: Black Ops 6 menjadi judul game dari waralaba Call of Duty yang akan diluncurkan oleh Activision pada tahun ini. Game tersebut menjadi iterasi terbaru dari seri Call of Duty: Black Ops setelah terakhir kali digarap oleh Treyarch pada 2020 silam.
Dalam beberapa tahun terakhir, perkembangan teknologi yang dibawa oleh Activision ke game andalan mereka ini terbilang cukup pesat. Misalnya saja mereka juga menggarap Call of Duty: Warzone yang jadi mode battle royale dan selalu ada setiap kali Activision meluncurkan game terbaru dari waralaba ini.
Size Call of Duty: Black Ops 6 diprediksi mencapai 300 GB
Peningkatan gameplay dan grafis dalam waralaba ini tentunya memiliki dampak ke size dari game yang harus diunduh oleh pemain. Makanya dalam beberapa tahun terakhir, size unduhan waralaba Call of Duty terbilang terus membengkak.
Jika mengacu pada situs resmi Microsoft, pemain harus menyiapkan storage setidaknya 309,5 GB jika ingin bermain Call of Duty: Black Ops 6. Jumlah tersebut harus diunduh seutuhnya oleh para pemain, mengingat Activision dalam beberapa tahun terakhir tidak meluncurkan Call of Duty dalam bentuk disc.
Jumlah tersebut dikatakan oleh Microsoft buat Call of Duty: Black Ops 6 versi Xbox Series X|S. Meskipun versi PlayStation 5 dan PC-nya belum ada konfirmasi terkait size-nya, namun size untuk keduanya diprediksi juga masing-masing akan tidak beda jauh dengan versi Xbox Series X|S.
Call of Duty: Black Ops 6 garapan Treyarch dan Raven Software sendiri akan meluncur pada 25 Oktober 2024 mendatang. Salah satu tema yang diangkat dalam trailer-nya adalah aksi mata-mata yang sangat kental hadir di mode Campaign-nya. Game ini mengambil latar waktu di awal 1990-an, ketika sebuah organisasi jahat berhasil menginfiltrasi pemerintah Amerika Serikat.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!