Sejak pertama kali rilis pada bulan September 2023 lalu, game Mortal Kombat 1 garapan NetherRealm Studios langsung dapat perhatian dari banyak penggemar. Sayangnya, ekspetasi fans ternyata tidak begitu sesuai dengan apa yang diharapkan.
Walau tidak sesuai dengan ekspetasi para fans, namun antusiasme dari para penggiat game fighting tetap ada. Soalnya, Mortal Kombat sendiri memang memiliki basis komunitas yang kuat karena seri-seri terdahulunya. Sehingga, cukup mustahil jika game ini sepi pemain.
Mortal Kombat 1 pamer trailer baru bersama karakter DLC Homelander
Apalagi, baru-baru ini NetherRealm selaku developer, telah melakukan gebrakan baru untuk game ini. Ya, sang developer memang menghadirkan beberapa karakter DLC spesial dari Kombat Pack. Namun, NetherRealm mendatangkan satu karakter baru dari The Boys yang bernama Homelander.
Buat kamu yang belum tahu, Homelander merupakan seorang antagonis di dalam serial TV The Boys di platform Amazon Prime Video. Sebagai seorang antagonis, dirinya tentu memiliki priskopat yang tidak kenal kata ampun. Bahkan, Homelander tidak ragu untuk memanfaatkan kekuatannya demi melakukan tindakan kejam.
Bukan hanya di dalam serial TV saja, dalam trailer terbaru game Mortal Kombat 1, Homelander juga melakukan hal yang sama. Momen keji itu bisa dilihat langsung dalam trailer terbaru yang diunggah pada hari senin kemarin.
Dalam video berdurasi 44 detik itu, Homelander nampak sedang melakukan perlawanan dengan beberapa karakter lain. Perlawanan yang ditunjukan tentu sangat sadis, bahkan sampai Fatality. Kekuatan Homelander sendiri memang sangat berbeda jika dibanding dengan karakter lain di dalam seri Mortal Kombat 1.
Selain Homelander, Omni-Man dari seri INVINCIBLE juga turut hadir meriahkan game Mortal Kombat 1. Karakter ini juga hadir dalam Kombat Pack bersama Homelander. Dengan kehadiran dua karakter ini, berharap game besutan NetherRealm bisa semakin marak pemain seperti seri-seri sebelumnya.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!