Kalau lo adalah penggemar serial fiksi sains dan horor, Doctor Who, lo mungkin bisa mainin game baru Doctor Who yang dikembangkan oleh Tiny Rebel Studio berjudul Doctor Who Infinity. Di game ini lo akan memainkan puzzle berjenis match 3 yang terlihat simpel namun sebenarnya mekanismenya dibuat lebih rumit dengan variabel lain yang menuntun setiap pertimbangan yang lo ambill.
Ada 3 naskah di dalam game ini, “The Dalek Invasion of Time”, “The Orphans of Polyoptra”, dan “The Lady of The Lake”, masing-masing memiliki nuansa dan keunikan puzzlenya sendiri. Untuk bermain ini, cerita akan berjalan seperti komik yang diceritakan dengan animasi yang tokohnya dibawakan oleh pengisi suara. Pemain akan membaca kisah tersebut dan mengikuti jalan cerita. Ketika ada teka-teki dan kejadian tertentu di dalam game, pemain diharuskan untuk bermain match 3 dan cerita akan berjalan lewat hasil dari game tersebut.
Buat sebagian yang sempat main game mobile Doctor Who: Legacy, ini adalah sekuel dari game tersebut. Sang developer berusaha menembus pasar PC Game dengan merilisnya di Steam tanggal 8 Agustus sedangkan tanggal rilis untuk PlayStore dan AppStorenya masih belum ada.
Dengan sentuhan artistik yang orisinil baik dari sang developer Tiny Rebel dan Seed Studio, serta kolaborasi para penulis naskah Doctor Who asli yang menulis ceritanya, game ini mengantarkan para penggemar ke petualangan baru dengan pembawaan teka-teki permainan sederhana yang sedikit menantang. Buat lo yang penasaran sama gimana bentuk dan nuansa dalam game ini, lo bisa lihat cuplikan Doctor Who: Infinity berikut.