Godzilla x Kong

Review Film Godzilla x Kong: The New Empire (2024)

Godzilla x Kong: The New Empire
Genre
  • fantasi
  • fiksi ilmiah
Actors
  • Brian Tyree Henry
  • Dan Stevens
  • Kaylee Hottle
  • Rebecca Hall
Director
  • Adam Wingard
Release Date
  • 27 March 2024
Godzilla x Kong
Rating
4 / 5

*Spoiler Alert: Review film Godzilla x Kong: The New Empire mengandung bocoran yang bisa saja mengganggu kamu yang belum menonton.

Ketika kondisi pandemi masih sangat tinggi pada 2021, Warner Bros. cukup nekat merilis salah satu film yang paling dinantikan pada saat itu, yaitu Godzilla vs. Kong (2021). Ketika masih banyak bioskop tutup dan belum bisa diisi oleh 100% penonton, Godzilla vs. Kong sukses besar, sehingga membuat Warner Bros. dan Legendary Pictures merilis sekuelnya yang diberi judul Godzilla x Kong: The New Empire.

Godzilla x Kong kembali digarap oleh sutradara Godzilla vs. Kong, yaitu Adam Wingard. Ada beberapa aktor dari Godzilla vs. Kong yang kembali lagi ke film ini, di antaranya Rebecca Hall, Bryan Tyree Henry, dan Kaylee Hottle. Selain mereka bertiga, film ini juga dibintangi oleh Dan Stevens, Alex Ferns, dan Fala Chen.

Trailer Godzilla x Kong: The New Empire

Setelah kejadian di Godzilla vs. Kong; Godzilla tetap menjadi Titan alfa di permukaan, sedangkan Kong menjadi penguasa di rongga Bumi atau Hollow Earth. Hingga pada suatu hari, Godzilla dan Kong merasakan adanya ancaman baru dari Hollow Earth yang dapat mengacaukan kedamaian di dunia permukaan. Kedua Titan tersebut kemudian bekerja sama untuk mengalahkan ancaman tersebut.

Review film Godzilla x Kong: The New Empire

Makin epic dengan makin banyak monster

Godzilla x Kong

Hollow Earth yang kita lihat sebelumnya di Godzilla vs. Kong ternyata masih hanya sebatas kulitnya saja, loh. Nah, Godzilla x Kong mengajak penontonnya untuk menyelami lebih dalam Hollow Earth yang ternyata menyimpan lebih banyak tempat yang belum dijelajahi di film sebelumnya. Ada tempat baru yang terlihat begitu indah, tetapi ada juga sisi gelap dari Hollow Earth yang akhirnya terungkap di film ini.

Jika kita kilas balik ke Godzilla vs. Kong, film ini lebih fokus memperlihatkan pertarungan antara Godzilla dan Kong, kemudian kerja sama mereka dalam melawan Mechagodzilla, sehingga tidak banyak monster lain yang ditampilkan. Nah, Godzilla x Kong hadir dengan lebih banyak monster, baik di permukaan Bumi dan di Hollow Earth. Film ini semakin mempertegas nama semesta mereka, yaitu MonsterVerse, yang mana Bumi sebenarnya dihuni oleh banyak Titan.

Godzilla x Kong jelas menjadi jawaban buat kamu yang ingin menonton film monster yang ceritanya fokus pada monsternya, bukan kepada manusianya. Jika dalam bentuk persentase, kisah monsternya ada sekitar 60%, sedangkan kisah manusianya ada sekitar 40%. Kisah manusianya hadir untuk melengkapi kisah monsternya. Namun, sutradara Adam Wingard dan tim penulis naskahnya juga tidak lupa menambahkan kisah menyentuh dari sisi manusianya, khususnya hubungan ibu-anak antara Ilene Andrews dan Jia.

Untuk masalah adegan pertarungannya, sudah tidak ada yang perlu diragukan lagi karena sutradara Wingard berhasil lagi menghadirkan pertarungan monster yang begitu epic. Namun di antara semuanya, ada satu momen yang cukup berkesan bagi saya, yaitu ketika Kong bertemu dengan sang villain utama, yaitu Scar King. Tidak ada dialog yang terucap di antara semua monster yang ada di momen tersebut. Namun, penonton bisa dibuat mengerti dengan komunikasi mereka yang mengandalkan isyarat.

Kolaborasi Brian Tyree Henry dan Dan Stevens yang begitu menyenangkan

Godzilla x Kong

Kisah manusianya memang cuma ada sekitar 40% di Godzilla x Kong. Namun, bukan berarti tidak ada karakter manusia yang menarik di film ini. Kamu yang sudah menonton Godzilla vs. Kong seharusnya tidak asing dengan karakter Bernie Hayes yang diperankan oleh Brian Tyree Henry. Nah, dia dihadirkan kembali ke Godzilla x Kong dengan kepribadiannya yang kocak.

Berhubung Bernie adalah karakter yang kocak, kehadiran karakter ini benar-benar membuat Godzilla x Kong menjadi film yang sangat menyenangkan. Spesialnya lagi, Brian Tyree Henry mendapatkan support yang sangat bagus dari Dan Stevens dalam menghadirkan nuansa lucu di film ini. Yap, Stevens adalah aktor yang baru bergabung di MonsterVerse dengan memerankan Trapper yang selera humornya juga enggak kalah lucu dari Bernie.

Penampilan Rebecca Hall dan Kaylee Hottle sebagai Ilene Andrews dan Jia juga enggak kalah menarik. Dibandingkan Godzilla vs. Kong, hubungan ibu-anak antara Ilene dan Jia jelas lebih terasa di Godzilla x Kong. Apalagi pada bagian ending, kedua karakter ini diberikan momen sangat menyentuh yang semakin menguatkan hubungan mereka sebagai ibu dan anak.

Desain monster dan Hollow Earth yang semakin epic

Godzilla x Kong

Jika ngomongin kualitas CGI, sebenarnya CGI yang ditampilkan di Godzilla x Kong bukanlah sesuatu yang paling bagus, bahkan sebenarnya bisa lebih dimaksimalkan lagi. Namun jika kita kesampingkan masalah kualitas CGI, nilai terbaik dari visual yang ditampilkan Godzilla x Kong adalah desain monster dan desain Hollow Earth yang semakin epic.

Lewat film ini, kita seakan diberi tahu bahwa Hollow Earth bukan hanya sekadar rongga Bumi, tetapi adalah tempat yang sangat kompleks. Hollow Earth yang kamu lihat di Godzilla vs. Kong masih belum ada apa-apanya dengan Hollow Earth yang ditampilkan di Godzilla x Kong. Ternyata, ada keindahan luar biasa di balik kengerian Hollow Earth yang dihuni oleh banyak Titan.

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, Godzilla x Kong menampilkan banyak monster baru, yang belum pernah kita lihat di film-film MonsterVerse sebelumnya. Monster-monster barunya hadir dengan desain yang begitu beragam, ada yang hadir dengan desain berwarna dan ada yang begitu menyeramkan seperti Scar King. Kerennya lagi, Godzilla dan Kong mendapatkan upgrade desain yang membuat kedua TItan alfa ini terlihat semakin keren.

***

Epic adalah kata yang tepat dalam menggambarkan Godzilla x Kong: The New Empire dari segi monsternya dan pertarungannya. Film ini jelas akan memuaskan keinginan kamu yang ingin melihat film monster yang benar-benar fokus pada monsternya dan pergelutannya, bukan terpecah ke kisah manusianya. Bisa-bisanya film ini membuat kita mengerti komunikasi antarmonster yang hanya mengandalkan isyarat dan geraman.

Setelah baca review film Godzilla x Kong: The New Empire, apakah kamu jadi tertarik menonton film MonsterVerse ini? Buat yang sudah menonton, jangan lupa bagikan pendapat kamu tentang film ini, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.