Semesta film DC baru, yaitu DC Universe (DCU), nantinya bakal dimulai dengan perilisan film Superman: Legacy. Walau jelas jadi film solo buat Clark Kent atau Kal-El, Superman: Legacy juga bakal menampilkan banyak superhero DC dalam satu film, salah satunya adalah Supergirl. Jadi, Supergirl melakukan debut DCU-nya di Superman: Legacy terlebih dulu sebelum muncul di film solonya, yaitu Supergirl: Woman of Tomorrow.
Berhubung Supergirl debut dulu di Superman: Legacy, DC Studios tentunya harus menemukan aktris untuk memerankan karakter tersebut. Nah, belum lama ini, DC Studios resmi mengumumkan Milly Alcock sebagai pemeran Supergirl. Walau pemeran dan proyek film Supergirl sudah diumumkan, DC Studios sampai saat ini masih belum menemukan sutradara untuk Supergirl: Woman of Tomorrow.
Sutradara X-Men: First Class tertarik garap film Supergirl
Sutradara X-Men: First Class (2011), yaitu Matthew Vaughn, baru saja merilis film terbarunya yang diberi judul Argylle (2024). Nah, pada Oktober 2023, sempat beredar rumor bahwa Vaughn sedang didekati DC Studios untuk menjadi sutradara The Authority. Vaughn tidak mengonfirmasi atau membantah rumor tersebut, tetapi Vaughn mengakui bahwa DC Studios memang telah menghubungi dia. Kini, Vaughn malah tidak ragu menunjukkan ketertarikannya untuk menjadi sutradara Supergirl: Woman of Tomorrow.
Dilansir BroBible, Vaughn berkata, “Saya penggemar berat Milly Alcock dan pernah bertemu dengannya untuk proyek lain yang sedang saya kerjakan. Sayangnya, dia menolak tawaran saya dan itu menyedihkan. Dia aktris yang luar biasa. Saya merasa aneh karena proyek Supergirl belum memiliki sutradara. Soalnya, sutradara juga harus melakukan proses casting untuk film tersebut.”
“Saya pernah ditawari menjadi sutradara The Flash. Namun, saya mau melakukannya jika saya bisa mengganti pemerannya. Jika saya mengarahkan film superhero saya sendiri, harus saya yang menentukan pemerannya. Namun untuk Milly Alcock, saya mungkin akan tetap melakukannya. Jangan pernah berkata tidak. Saya penggemar berat James Gunn dan Peter Safran, jadi saya akan mempertimbangkannya.”
Matthew Vaughn ternyata jadi tertarik menyutradarai Supergirl: Woman of Tomorrow karena Milly Alcock yang terpilih menjadi pemerannya. Menurut kamu, apakah Vaughn adalah sosok yang tepat menjadi sutradara film Supergirl di DCU? Jangan lupa ikuti terus KINCIR buat dapatin berbagai informasi seputar film lainnya, ya!